bulanndah ~ Jika manusia sudah mampu menjelajahi alam semesta seperti di film fiksi ilmiah, apakah kita dapat menemukan Bumi jika kita sudah berkelana antar galaksi? Ada milyaran galaksi di alam semesta dan pasti kita akan kesulitan mencari Bumi atau bahkan galaksi kita.
Jadi untuk itu, kita harus mengetahui dulu letak planet kita di alam semesta yang luas ini.
Di bagian alam semesta yang lebih besar, Bumi terletak di Virgo Supercluster. Superkluster adalah sekelompok galaksi yang diikat bersama oleh gravitasi. Dalam superkluster ini, kita berada dalam kelompok galaksi yang lebih kecil , disebut Local Group.
Virgo Supercluster |
Local Group. |
Letak Bumi di Bima Sakti |
Tata Surya |
Planet kita terletak dalam galaksi terbesar kedua di Local Group (sebuah galaksi yang disebut Bimasakti). Bima Sakti adalah galaksi spiral yang besar. Bumi terletak di salah satu lengan spiral Bima Sakti (disebut Orion Arm) yang terletak sekitar dua-pertiga pusat galaksi. Di sini kita adalah bagian dari Tata Surya - sebuah sistem bintang beranggotakan delapan planet, berbagai komet dan asteroid sertta planet-planet kerdil yang mengorbit bintang yang dikenal sebagai Matahari. Planet kita adalah planet ketiga dari Matahari di tata surya.
Jangan lupa follow twitter kami di @Berita_astronomi